Setelah kemarin-kemarin suka buat cerpen, nah akhir-akhir ini
aku jadi suka menggambar manga. Waktu kecil sih sempat suka menggambar tapi
bukan manga, kita tahu bahwa seni menggambar manga itu berasal dari negeri
sakura, yaa memang disana terkenal dengan anime-animenya. Sejak kecil aku
memang suka dengan tokoh-tokoh cartoon seperti Kobo chan, Chibi maruko chan,
Sinchan Dll. Waktu SMA baru aku mengenal lebih jauh tentang negeri sakura
karena SMA aku bekerjasama dengan salah satu sekolah disana. Seiring berjalannya
waktu pengetahuan aku tentang negeri matahari tersebut bertambah, terlebih
sejak aku mengenal seorang teman yang berasal dari sana. Aku sering bertanya
tentang kebudayaannya, aku juga suka mencari informasi mengenai negeri sakura
itu mulai dari me-like facebook KokoronoTomoTV, Jepang.com, dari situ aku
dapatkan informasi baru. Dan akhir-akhir ini aku mulai belajar menggambar
manga, memulai dengan menggambar yang belum terlalu rumit yaitu Manga Chibi.
Aku belajar lewat youtube, mencari-cari gambar yang tidak begitu rumit. Mungkin
suatu saat aku akan mencoba menggambar yaa agak rumit seperti tokoh-tokoh yang
ada dikomik-komik itu loh. Bagi aku menggambar seperti itu bisa mengalihkan
stress dari tugas-tugas kuliah yang menumpuk.
Dan ini dia Manga Chibi yang aku gambar.
Mengapa aku gambar Chibi yang sedang lelah dan menangis karena
itu merupakan sebuah ekspresi emosi aku sekarang. Lelah, rasanya ingin menangis
ketika tugas-tugas kuliah menumpuk dan deadline semua.
Nah aku belajar dari sini nih.hehe
http://www.youtube.com/watch?v=B0-STmyZ2Mk
http://www.youtube.com/watch?v=YfAFnMHyM3c
Tidak ada komentar:
Posting Komentar